Pesawaran,– INFONUSANTARA.co.id– Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona menghadiri kegiatan Bhakti Sosial Donor Darah dan santunan anak yatim yang dilakukan Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kabupaten Pesawaran dalam rangka perayaan Imlek 2573.
Kegiatan tersebut dilakukan di Gedung TK little Eagle Dusun Penengahan Desa Gedongtataan Kecamatan Gedong Tataan Kabupaten Pesawaran Lampung, Jumat 4 Febuari 2022.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Dendi menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas apa yang telah dilakukan oleh PSMTI Kabupaten Pesawaran.
“Tentu kita sangat mendukung dan mensupport atas kegiatan hari, ya semoga kegiatan yang dilakukan PSMTI berjalan dengan lancar,” kata dia.
Sementara itu, Ketua PSMTI Kabupaten Pesawaran, Darmawan mengatakan, dalam kunjungannya, Bupati Dendi juga memberikan ucapan kepada para warga yang sedang merayakan Imlek.
“Beliau tadi hadir untuk meninjau para warga yang melakukan donor darah dan sekaligus menyerahkan bantuan secara simbolis kepada 5 anak yatim,” kata dia.
Dirinya menjelaskan, dalam kesempatan tersebut Bupati Dendi juga meninjau bangunan Gedung Serba Guna (GSG) milik warga Tionghoa atau PSMTI yang sedang dalam proses pembangunan.
“Kalau untuk bantuan memang belum, namun tadi pak Bupati sudah bilang apa yang perlu ia bantu dalam pembangunan itu, tentu kalau untuk sekarang kami membutuhkan sumur bor,” ungkapnya.
“Ya mungkin untuk kedepan Bupati Dendi akan menganggarkan untuk sumur bor, karenakan di GSG ini belum ada sumur bor,” tandasnya.
Diketahui dalam kegiatan tersebut, dihadiri oleh Ketua PMI Kabupaten Pesawaran Nanda Indira Dendi, anggota DPRD Kabupaten Pesawaran fraksi PDIP Aria Guna, Camat Gedong Tataan Syukur, Kabag Kesra Ahmad Wasani, dan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pesawaran Media Apriliana.(Bdr).