Pringsewu,– INFONUSANTARA.co.id– Realisasi Dana Desa Tahun 2021 Pekon Banyumas, Kecamatan Banyumas, diduga fiktif.
.
Realisasi Dana Desa tahun 2021 di Item
Pembangunan/rehabilitasi/pengadaan sarana prasarana/alat peraga edukasi (APE) PAUD/TK/TPA/TPQ/Madrasah Non Formal milik Desa dengan Total Anggaran Rp 67.273.000 yang di laksanakan pada tahap pertama, namun di tahap ke Dua juga di anggarkan sebesar anggaran yang sama.
Kepala Pekon Banyumas Wasino saat di konfirmasi Senin, 7/2/2022, di Pekon setempat, mengatakan, benar pada tahun 2021 Pekon Banyumas menganggarkan pembangunan TPA yang ada di Pekon Banyumas, dengan anggaran Rp 67 Jutaan.
Kegiatan tersebut di laksanakan pada tahap pertama, dan sudah di laksanakan serta di realisasikan seratus Persen.
.
Ditambahkan Wasino pada musim pandemi Covid-19 ini Dana Desa habis di serap oleh BLT DD, dan itu Pekon Banyumas sudah melaksanakan dan merealisasikan nya untuk BLT DD dan penanggulangan Covid-19.
.
Selanjutnya Wasino mengatakan, untuk tahun 2021 ini tidak banyak kegiatan pisik, namun lebih kepada penanggulangan Covid-19, jelas Wasino.
.
Dari data yang di himpun oleh media ini Pekon Banyumas menganggarkan Pembangunan/rehabilitasi/pengadaan sarana prasarana/alat peraga edukasi (APE) PAUD/TK/TPA/TPQ/Madrasah Non Formal milik Desa dengan Total Anggaran Rp 67.273.000 di tahap Pertama.
.
Kepala Pekon Banyumas Wasino mengatakan hanya di realisasikan pada tahap Pertama, namun data yang di himpun oleh media ini juga ada realisasi Pembangunan/rehabilitasi/pengadaan sarana prasarana/alat peraga edukasi (APE) PAUD/TK/TPA/TPQ/Madrasah Non Formal milik Desa Rp 67.273.000 pada tahap ke Dua.
.
Diduga pembangunan pada tahap ke Dua ini Fiktif, pada tahap ke Dua Pekon Banyumas juga menganggarkan dengan nilai yang sama yakni Rp 67.273.000, namun tidak ada kegiatan nya.( Yongky).