Tanggamus – INFONUSANTARA.co.id – Anggota DPRD Tanggamus dari Komisi II dan III melaksanakan kunjungan kerja ke DPRD Kota Bandung.
Kunjungan kerja tersebut terkait regulasi PAD dan peningkatan program infrastruktur di masa pandemi.
Kunjungan yang diterima oleh anggota DPRD Kota Bandung dari fraksi PDI Perjuangan, M. Silalahi, di ruang rapat utama DPRD Kota Bandung.
Sementara untuk anggota DPRD Tanggamus dipimpin oleh Ketua Komisi II dan Wakil Ketua Komisi III, serta didampingi seluruh anggota komisi II dan III serta Sekretaris Dewan.
Ketua Komisi II Fakhruddin Nugraha mengatakan, dalam pelaksanaan kunjungan kerja ke Kota Bandung ini untuk mengetahui terkait normalisasi pelaksanaan anggaran serta pembangunan disaat pandemi covid-19.
“Dalam plafon PAD serta APBD di Kota Bandung pada tahun 2022 ini apa yang difokuskan untuk meningkatkan pendapatan asli daerah serta pencapai APBD itu sendiri,” kata Politisi PKS ini, Kamis (3/2/2022).
Lanjut Fakhruddin, sementara kita juga menanyakan program dan pembangunan di Kota Bandung ini seperti apa dimasa pandemi covid-19 karena kita ketahui bersama, seluruh pemerintah di Indonesia ini terkena recofusing untuk menangani covid-19.
“Kita juga berharap nantinya di kabupaten Tanggamus tetap fokus dalam pembangunan infrastruktur, pendidikan, kesehatan serta kesejahteraan masyarakat dalam situasi seperti ini” jelasnya.
M. Silalahi dalam pemaparannya mengatakan, sebagai gambaran umum pemerintahan Kota Bandung untuk APBD sebesar Rp 6.594.827.971,86,- dan untuk PAD Rp 3.165.808.943.749,- serta untuk proyeksi pajak daerah tahun 2022 di ambil dari Hotel, Restoran, Hiburan, Parkir, BPHTB, PPJ, Reklame, PAT dan PBB.
“Untuk program unggulan di Kota Bandung terdiri dari Smart City, Bandung Menjawab, dan Kang Pisman (Kurangi Pisahkan Manfaatkan)” ujar politisi PDI Perjuangan ini.
“Program prioritas pembangunan Kota Bandung, seperti infrastruktur, pembangunan sejumlah jalan layang menjadi bagian proyek prioritas.”
“Pendidikan, penanggulangan kemiskinan dan PMKS, peningkatan derajat kesehatan, bidang pengelolaan lingkungan hidup dan bidang wisata,” lanjut M. Silalahi.
“Sementara untuk program harian pemkab Kota Bandung, Senin bus gratis bagi siswa sekolah dan Gerakan Pungut Sampah, Selasa Bebas asap rokok, Rabu Nyunda dan Gerakan Pungut Sampah, Kamis bahas Inggris, Jumat bersepeda dan Gerakan Pungut Sampah serta Culinary Night,” pungkas anggota DPRD Kota Bandung. (Khuzaini.)