Masyarakat Antusias Berburu Kuliner Dipasar Nggruput Pringsewu.

335
0

Pringsewu,– INFONUSANTARA.co.id – Pasar Nggruput di Kabupaten Pringsewu banyak dikunjungi penggemar makanan. Pasar Nggruput yang hadir di setiap akhir pekan di hari minggu tersebut terpantau menimbulkan banyak kerumunan orang, Minggu (30/1/22).

Pasar Nggruput merupakan ajang masyarakat untuk berburu kuliner yang buka di pagi hari. Tempat itu berlokasi di jalan komplek perkantoran Pemkab Pringsewu.

Ratusan orang dari masyarakat sekitar maupun pendatang berbondong-bondong datang ke pasar tersebut untuk mencari makanan yang diburu oleh mereka.

Alhasil, disetiap pekannya banyak dikunjungi oleh masyarakat yang ingin menghabiskan waktu paginya dengan mencari makanan dengan harga yang terjangkau.

“Pasar yang ramai dikunjungi oleh banyak orang pas untuk menghabiskan waktu pagi bersama kerabat sembari menikmati sajian yang ada di sini, “terang Wiko salah seorang pengunjung ditempat itu.

Amat disayangkan, dalam situasi pandemi covid-19 seperti sekarang ini, masih banyak dari pengunjung mengabaikan aturan protokol kesehatan (Prokes).

Kebanyakan dari mereka tidak memakai masker dan menjaga jarak.

Sementara itu pemerintah kabupaten Pringsewu terus berupaya memperketat pencegahan masuknya covid-19 varian terbaru omicron diwilayahnya.

Termasuk juga, belum lama ini, satuan gugus tugas covid-19 melaksanakan penegakan prokes diberbagai tempat di kabupaten Pringsewu, dengan melakukan razia ditempat-tempat hiburan dan cafe yang dianggap berpotensi menimbulkan kerumunan warga. (TIM)